Labuhanbatu – BASIS |
Kecelakaan maut sepeda motor terjadi di Jalan Lintas Sumatera tepatnya di Desa Perbaungan Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu.
Dalam peristiwa tersebut, pengendara sepeda motor Suzuki SMS VS Yamaha RX King keduanya luka yang cukup parah sampai tidak sadarkan diri.
Informasi yang dihimpun BasisNews, peristiwa terjadi di Jalan Lintas Sumatera tepatnya di Desa Perbaungan Kecamatan Bilah Hulu, Labuhanbatu, Minggu (24/5) sekitar pukul 20.15 WIB.
Peristiwa berawal saat sepeda motor Suzuki SMS BK 4240 VS Yamaha RX King BK 6541 datang dari arah berlawanan.
Diduga karena kurang hati-hati membuat tabrakan (laga kambing) terjadi.
Kedua pengendara mengalami luka robek dan luka di dahi serta bibir bagian atas, keluar darah dari mulut, telinga sebelah kanan dan hidung.
Selanjutnya pihak kepolisian menyelamatkan kedua korban dengan membawanya ke RS PTPN III Aek Nabara untuk mendapat pertolongan medis.
Reporter : T Tambunan
Ketua TP PKK Pakpak Bharat Membuka Tertip Administrasi bagi Para Kader PKK
Pakpak Bharat, Harian Basis .Co -Ketua TP PKK Pakpak Bharat, Ny Juniatry Franc Bernhard Tumanggor membuka Sosialisasi Tertib Administrasi PKK...